Wanita di Bandung Ini Bak Telan Pil Pahit, Harus Urus Perceraian Diusia Muda

Syarat Sah Suami Dapat Menjatuhkan Talak ke Istri dalam Islam
Ilustrasi sidang perceraian

Perkara perceraian di Kota Bandung terbanyak di usai 31- 40 tahun 

Sementara untuk kategori usia, penggugat 31 hingga 40 tahun menjadi terbanyak. Dari data PA, ada sekitar 1.500 orang.

Kedua, penggugat usia 41 hingga 50 tahun sekitar 1.400 orang dan usia 21 hingga 30 tahun sekitar 1.200 orang.

Menilai data, menurut Subai, pandemi Covid-19 dianggap tak terlalu berpengaruh signifikan pada kasus perceraian di Kota Bandung.

Misalnya, dibandingkan jumlah perkara perceraian Agustus 2019 dan Agustus 2020 tak terlampau jauh, masih di kisaran 500-an perkara.

“Justru, ada penurunan pendaftaran gugatan di bulan Mei, saat puncak pandemi atau PSBB, karena pendaftaran secara langsung ditutup sementara,” ucapnya.

“Pendaftaran hanya melalui online dengan sidang secara litigasi. Untuk perkara di bulan Mei hanya masuk 183,” timpalnya.

“Dari data, pandemi tidak berpengaruh secara signifikan. Karena faktor ekonomi selalu begitu. Walaupun bisa saja memang ada pengaruh karena pendapatan berkurang,” tambahnya.

Sepanjang tahun 2019, angka perceraian di Kota Bandung sebanyak 6.084. Tahun lalu, pihak perempuan juga menjadi yang paling banyak dengan 4.670 cerai gugat, sementara cerai talak 1.141 perkara.

Sementara tiga faktor yang juga mendominasi di tahun lalu perselisihan, masalah ekonomi dan KDRT.

Subai mengaku, rata-rata mediasi dalam perkara perceraian jarang yang berhasil.

Kasus perceraian dikatakan sulit diurungkan. Perkiraan, kata Subai, dari 25 perkara, misalnya, paling satu perkara yang berhasil dimediasi (batal cerai).

Baca Juga: Duh, Antrean Pasutri Mau Cerai di Kabupaten Bandung Panjang Bingitz

Sementara saat disunggung data anak yang terdampak perceraian, Subai belum dapat mengetahui jumlah pasti.

Namun, ia memberi perkiraan. “Jika satu pasangan memiliki dua anak, maka kasus perceraian itu kali dua saja. Ada berapa apa anak yang broken home?,” katanya.

(muh/b)

Editor : Ali Yusuf

#



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Kota Bandung


Iklan RB Display D