Cerita ‘Kotak’ dan Cak Nun Kolaborasi di Lagu ‘Manusia Manusiawi’

Cerita Kotak dan Cak Nun Kolaborasi di Lagu Manusia Manusiawi
Grup band Kotak berpersonelkan Tantri Syalindri (vokalis), Swasti 'Chua' Sabdastantri (bassist), dan Mario 'Cella' Marcella (gitaris) merilis lagu baru dengan judul 'Manusia Manusiawi'. Lagu ini Kotak berkolaborasi dengan Emha Ainun Nadjib atau Cak Nun.

Bagi Kotak, single ‘Manusia Manusiawi’ menjadi istimewa karena mengajak Emha Ainun Nadjib atau Cak Nun untuk berkolaborasi.

Terlibatnya Cak Nun di lagu ini, menjadikan ‘Manusia Manusiawi’ satu-satunya karya kolaborasi yang akan termuat di album ‘Identitas’ nanti.

Proses kolaborasi diawali dengan kekaguman vokalis Tantri terhadap sosok Cak Nun, dalam kajian-kajian Jamaah Maiyah.

Menurut Tantri, hanya dengan memandang dan mendengarkan Cak Nun dari kejauhan, dia begitu tertampar lewat setiap kalimat yang diucapkan.

“Kami sampai kesulitan mencari kontak beliau. Namun, melalui Noe (vokalis Letto dan merupakan anak Cak Nun), pintu untuk kolaborasi langsung terbuka.

Cerita Kotak dan Cak Nun Kolaborasi di Lagu Manusia Manusiawi

Alhasil, proses rekaman dapat dilakukan dengan mudah tanpa bertemu,” ujarnya.

Perjalanan Kotak di industri musik Indonesia dipastikan akan terus melaju.

Album ‘Identitas’ yang akan segera dirilis menjadi album keenam mereka setelah Kotak melahirkan album-album hit seperti, ‘Kotak’ (2005), ‘Kotak Kedua’ (2007), ‘Energi’ (2010), ‘Never Dies’ (2014), dan ‘Long Live Kotak’ (2016).

(fid)

Editor : Ali Yusuf

#



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Lifestyle


Iklan RB Display D