Objek Wisata Orchid Forest Cikole Lembang Sambut Era New Normal
RADARBANDUNG.id, LEMBANG- Sejumlah tempat wisata outdoor kembali beroperasi di tengah pandemi Covid-19.
Kebijakan relaksasi yang diberlakukan Pemprov Jabar dan Pemkab Bandung Barat memberikan angin segar bagi sektor pariwisata, salah satunya yang sempat tutup beberapa bulan.
Orchid Forest Cikole sebagai kawasan hutan pinus di daerah Lembang dibuka kembali dengan SOP protokol kesehatan.
Kembali beroperasi 13 Juni, Orchid Forest Cikole mulai menerima tamu dari berbagai daerah. Menjadi salah satu pionir di industri pariwisata Indonesia dalam mengutamakan keselamatan pengunjung, Orchid Forest menyediakan masker gratis bagi pengunjung lokasi.
Baca Juga: Ridwan Kamil: Pembukaan Mal di Jabar Kemungkinan Minggu Depan, Tempat Hiburan Malam Nanti Dulu
CEO dan founder Orchid Forest Cikole Barry Akbar mengatakan, Orchid Forest Cikole menerapkan prosedur keamanan seperti pengecekan suhu tubuh bagi seluruh pengunjung sebelum diperbolehkan masuk ke dalam.
Ini untuk memastikan bahwa sosial distancing dapat dilaksanakan dengan adanya walking space.
Baca Juga: Aa Umbara: PSBB Bandung Barat Tidak Diperpanjang
Walking space ini juga dipermudah dengan penandaan di jalur pubik dan juga di setiap area duduk, disediakan handsanitizer di titik ramai Orchid Forest, dan juga pengecekan keras atas kesehatan seluruh staf dan pengunjung Orchid Forest.
“Kami juga menyediakan masker gratis di Orchid Forest Cikole yang merupakan bentuk preventif yang kami lakukan untuk menekan penyebaran Covid-19. Selain itu seluruh komponen di Orchid Forest Cikole dipersiapkan dari mulai staf, fasilitas kebersihan, dan kesehatan, serta prosedur kesehatan di mana semua ini dilakukan untuk keselamatan dan keamanan pengunjung,” katanya.
Baca Juga: Tempat Wisata di Bandung Barat Sudah Boleh Buka
Seluruh pengunjung yang masuk wajib memasuki Gate Desinfektan dan menggunakan masker.
Barry menuturkan, dalam keadaan darurat Orchid Forest Cikole sudah bekerjasama dengan Poliklinik Sespim Polri sebagai area kesehatan terdekat dari lokasi.
Untuk mengurangi kontak fisik di area, pembayaran dilakukan secara cashless atau pembayaran non tunai dengan e-money.
Selain itu, Barry menerangkan pihaknya sudah mempersiapkan banyak hal menjelang kembalinya dibuka tempat wisata. Itu supaya pengunjung tetap merasa nyaman ketika kembali datang ke sini. Selama penutupan sejak 31 Maret, Orchid Forest Cikole menyiapkan sejumlah area dan wahana baru.
Baca Juga: Face Shield Jadi Tren Baru Cegah Corona Saat Berwisata di Lembang
Salah duanya adalah Teras Paphio yang kini memiliki wajah baru dan juga koleksi Anggrek yang diperbanyak.
Pengunjung dipastikan pengalaman yang memuaskan meski dengan prosedur kesehatan dan aturan berkunjung yang baru di era New Normal ini.
Memiliki luas lahan sekira 11 hektare, Orchid Forest Cikole memiliki kontur yang unik, dimana lahannya yang cukup landai dan menanjak ini dimanfaatkan untuk bisa dikembangkan sebagai sebuah lokasi wisata yang inovatif, khas dan istimewa.
Baca Juga: Mohon Maaf, Warga Luar Jabar Belum Bisa Kunjungi Wisata Lembang
Karena itu juga, Barry menyebut kejelasan sosial dan physical distancing cukup terjamin karena posisinya yang berada di tengah hutan.
“Kami memastikan agar semua komponen tereksekusi dengan baik dan terpikirkan secara matang untuk menjadikan Orchid Forest Cikole sebuah paparan atas keindahan alam Indonesia,” sambungnya.
Sesuai kebijakan pemerintah setempat, harga tiket di kawasan wisata Kab. Bandung Barat (KBB) dinaikan 30 persen terkait penambahan fasilitas dalam penanganan penyebaran Covid-19 di tempat wisata. Orchid Forest Cikole dibanderol harga Rp 34.500 dan sudah bisa menikmati keindahan alam dan segarnya udara khas Bandung atas.
(fid)