New Normal Jabar 1 Juni Dikawal 21 Ribu Petugas Gabungan
RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengizinkan 60 persen dari 27 kota/kabupaten di Jabar atau 15 daerah untuk mulai menerapkan new normal atau yang dalam bahasanya disebut sebagai Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB), mulai 1 Juni 2020.
Baca Juga: Ridwan Kamil: 15 Kab/Kota di Jabar New Normal, 12 PSBB, Ini Daftar Lengkapnya
Ke- 15 daerah itu merupakan Kab/kota yang masuk ke dalam level 2 zona biru (terkendali) dalam level kewaspadaan Jabar.
Sementara 40 persen daerah lainnya, atau sebanyak 12 Kab/Kota direkomendasikan untuk melanjutkan PSBB proporsional. Ke-12 daerah itu Kab/Kota yang masuk ke dalam zona kuning level kewaspadaan.
Baca Juga: Petugas Medis “Super Hero”
Di daerah yang melaksanakan adaptasi kebiasaan baru akan tetap diawasi ketat diiringi pengetesan masif. Pemprov Jawa Barat akan menyiapkan ambulans yang dilengkapi dengan alat pengetesan dan pendeteksi Covid-19.
Layanan ambulans tersebut akan ‘jemput bola’ dengan mendatangi toko, mal atau kerumunan untuk melakukan tes.
Baca Juga: Alhamdulillah, Pasien Covid-19 Tertua di Indonesia Akhirnya Sembuh
Ini diklaim sebagai cara memastikan wilayah new normal tetap tidak kehilangan fokus kewaspadaan. Terlebih lagi, produksi alat tes sudah tidak akan lagi mengandalkan dari pemerintah pusat maupun luar negeri.