Pangandaran Diguncang Gempa Bumi, Getaran Terasa di Sukabumi hingga Garut

bmkg

Pangandaran Diguncang Gempa Bumi, Getaran Terasa di Sukabumi hingga Garut

RADARBANDUNG.id- Gempa bumi terjadi di Laut 90 Km Barat Daya Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Minggu (24/5/2020).

Data dari BMKG.go.id, gempa yang terjadi di Pangandaran ini berkekuatan 5.1 magnitudo dengan kedalam 13 Km. Dengan titik koordinat lokasi 8.21 LS 107.86 BT yang terjadi pada pukul 14.11 WIB.

Selain di pangandaran, getaran gempa bumi ini turut dirasakan di Garut, Cilacap dan Parompong.

Termasuk gempa juga dirasakan sejumlah warga Sukabumi yang sedang merayakan Hari Raya Idulfitri 1441 Hijriah. Mereka dikagetkan dengan adanya guncangan.

“Barusan ada terasa gempa sih,” kata Nurhaeni warga Sukaraja seperti dikutip dari Radarsukabumi.com.

Diakuinya kendati kecil dan sebentar, namun gempa tersebut cukup mengganggu keluarganya yang sedang menikmati lebaran.

“Ya kaget, soalnya kan lagi berlebaran. Tapi kecil sih,” ujar dia.

(izo/ysf/radarbandung.id)

Editor : Ali Yusuf



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Jawa Barat


Iklan RB Display D