Nagreg Jadi Lahan Pemakaman Khusus Jenazah COVID-19
RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Pemprov Jabar bersama Pemda kota/kabupaten telah menyiapkan 54 titik lokasi pemakaman bagi warga yang meninggal karena Covid-19.
Baca Juga: Survei Membuktikan… Warga Bandung Lebih Takut Kehilangan Pekerjaan Ketimbang Virus Corona
“Kondisi sampai saat ini, ada 54 titik lokasi pemakaman yang tersebar di 27 kabupaten/kota, termasuk di tingkat provinsi,” ujar Ketua Divisi Penanganan dan Pengamanan Gugus Tugas Covid-19 Jabar Dedi Supendi dalam jumpa pers daring, Senin (4/5).
Dedi menuturkan, Pemprov sendiri menyiapkan dan mengelola tiga lokasi pemakaman khusus jenazah Covid-19. Sebanyak satu hektare disiapkan di Nagreg di Kab. Bandung, Karawang dan Bogor.
Baca Juga: PSBB Jabar, Ridwan Kamil Fokus Bendung Gelombang Pemudik
Sementara di beberapa kota, Pemda sudah menyiapkan lokasi pemakaman. Seperti di Sukabumi sebanyak satu lokasi pemakaman, Bekasi dua lokasi, Bogor dua lokasi, dan Depok sembilan lokasi.
“Depok menyiapkan sembilan titik untuk pemakaman sehingga total seluruh Jabar ada 54 titik,” tandas Dedi.
Dedi berharap, dengan adanya kesiapan pemerintah dalam menyediakan makam khusus Covid-19 tidak ada lagi kasus penolakan atau pembongkaran makam dari warga.
“Mudah-mudahan tidak ada lagi penolakan. Kita juga menyiapkan lokasi pemakaman bukan berarti berharap korban itu bertambah, tapi ini sebagai persiapan saja,” pungkasnya.
(apt/pojokbandung.id)