Ia menyatakan, akan melakukan pembahasan bersama gugus tugas Covid-19 KBB terkait stigma negatif terhadap pasien Covid-19 yang berkembang di tengah masyarakat.
Baca Juga: Pesan Ridwan Kamil, Tolong Jangan Tolak Jenazah Pasien COVID-19
“Stigma negatif saat ini berimbas pada pasien ODP, PDP, bahkan bagi orang yang mempunyai gejala seperti menderita Covid-19 ,” ujarnya saat dikonfirmasi Radar Bandung.id.
Asep menyebut, masyarakat tak perlu panik jika di lingkungannya ada pasien positif Covid-19 maupun yang baru diduga. Pasalnya, pemerintah melalui dinas terkait telah melakukan berbagai upaya sesuai dengan protokol penanganan Covid-19.
Baca Juga: Aa Gym Ajak Masyarakat Muliakan dan Tak Tolak Jenazah Korban COVID-19
“Tenaga medis yang ada saat ini sudah menerapkan protokol Covid-19, jadi masyarakat tidak perlu khawatir, apalagi sampai menolak jenazah untuk dimakamkan,” katanya.
Ia mengaku prihatin sampai ada fenomena penolakan jenazah diwilayahnya. Padahal pasien yang meninggal belum tentu positif Covid-19.
“Di Batujajar saya sempat dengar peristiwa tersebut, karena melihat penanganan jenazah sesuai SOP penanganan pasien Covid-19,” tandasnya.
(ysf/kro/bbs/radarbandung.id)