Panduan Gaya Berhijab Minimalis ala Ayudia

Hijab
KOLABORASI : Ayudia Bing Slamet berkolaborasi dengan UNIQLO mengenai fashion muslim. (ist)

RADARBANDUNG.id – MEMUTUSKAN mengenakan hijab sejak 2017, tidak membatasi langkah aktris Ayudia Bing Slamet dalam berkarya. Setelah menikah dengan Ditto dan mempunyai seorang anak, karier Ayu justru semakin cemerlang. Terinspirasi dari gaya berpakaian hijab Ayu yang fashionable, UNIQLO brand pakaian asal negara Jepang menggandengnya dalam proyek kolaborasi.

UNIQLO Indonesia akan meluncurkan panduan gaya pakaian modest untuk para pengguna hijab. Ayu dipilih sebagai selebriti hijab yang kerap tampil menawan dalam berpakaian. Cenderung simpel, outfit yang dikenakan Ayu banyak menginspirasi banyak kaum hawa diluar sana.

Hijab

Pada kolaborasi ini, UNIQLO Indonesia dan Ayu memberikan ragam tampilan yang memiliki kesan elegan minimalis yang cocok digunakan dalam kegiatan sehari-hari. Melalui berbagai padu padan produk UNIQLO, hijabers yang tertarik mencontek gaya Ayu sangat bisa dilakukan.

Baca Juga: Mandjha Hijab Keluarkan Seri Terbaru

Ayu mengatakan mengenakan hijab tidak jadi halangan dia untuk tetap tampil fashionable. Bahkan, ada banyak outfit di lemarinya yang bisa di padu padankan sesuai selera dan acara yang akan dikunjungi. “Menggunakan hijab bukan menjadi halangan untuk tetap tampil fashionable dan ada banyak item UNIQLO yang bisa dipadu padankan untuk menampilkan kesan elegan yang minimalis. Tentunya gaya ini sesuai dengan kebutuhan aktivitas perempuan sehari-hari,” kata Ayu pada keterangannya, Jum’at (27/03).

UNIQLO Indonesia menggandeng Ayu karena keahliannya dalam styling pakaian berhijab. Brand pakaian yang sudah punya lebih dari 2.000 toko di 21 pasar dunia ini akan menciptakan 50 inspirasi gaya pakaian modest. Rencananya, proyek kolaborasi ini akan dilaunching 8 April, mendatang.

Panduan gaya berpakaian ini diluncurkan untuk menjawab kebutuhan perempuan berhijab Indonesia yang ingin tampil elegan dan stylist. Melalui produk ini, akan ada beberapa item yang dikeluarkan. Panduan.ini juga merupakan bentuk komitmen UNIQLO sebagai LifeWear brand yang memiliki misi untuk memperkaya kehidupan semua orang melalui pakaian.

Baca Juga: Senang Mendesain Pakaian, Wika Salim Tertarik Bergelut di Industri Fashion

Ayudia Chaerani atau yang lebih dikenal sebagai Ayudia Bing Slamet, adalah seorang aktris, pengusaha, penulis buku, dan musisi. Setelah melahirkan anak pertama dan berkomitmen untuk menggunakan hijab, Ayu mulai merambah hobi di ramah fesyen. Ayu menuangkan kreativitasnya dalam bentuk padu padan pakaian sehingga menampilkan tampilan yang feminim minimalis dan menginspirasi banyak perempuan.

“Semoga panduan ini menjadi inspirasi bagi para perempuan Indonesia agar lebih percaya diri dengan tampilannya sehingga lebih produktif dalam berkarya,” tandasnya.

(fid/b)



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Lifestyle


Iklan RB Display D