Merinding, Crosser Tewas Usai Diserang Kawanan Lebah di Hutan Tangkuban Parahu

Ist

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Seorang crosser, Majid (52) tewas setelah mendapat serangan kawanan lebah.

Informasi yang diperoleh, peristiwa nahas ini terjadi saat korban bersama tiga rekannya menjajal jalur 2 ke arah Kawah Domas, kawasan hutan Gunung Tangkuban Parahu, wilayah Kab Subang, Minggu (15/3/2020) siang.

Ganasnya sengatan lebah membuat Majid, warga Kampung Langensari, Lembang, Kab, Bandung Barat (KBB) itu meninggal di lokasi kejadian.

Baca Juga: Wanita Muda Setengah Telanjang Tewas di Parit, Diduga Dibunuh

Kerabat korban, Aep menduga, Majid bersama rombongan salah jalur saat menyusuri hutan belantara. Ketiga orang rekan korban berhasil lolos dari maut. Tapi sayang, Majid tak sempat menyelamatkan diri.

Ngeri! Siswi SMP Bunuh Bocah 5 Tahun, Simpan Mayatnya dalam Lemari

“Kemungkinan lebah itu terganggu bisingnya suara knalpot. Jadi, langsung menyerang ke arah sumber suara,” ucap Aep.

Melihat apa yang menimpa Majid, ketiga rekannya mengevakuasi korban dengan cara digotong menuju jalan raya. Salah seorang rekan korban juga sempat turun untuk memberitahukan peristiwa ini kepada pihak keluarga.

Dari CCTV, Ini Fakta-Fakta Baru Dibalik Kasus Tewasnya Anjanii Bee

Pihak keluarga korban yang menerima kabar kematian Majid, Dian (29), Iwa Kusnadi (38) dan Alit (36) langsung ke lokasi, dengan maksud untuk membantu evakuasi. Namun ketiganya justru tersesat. Padahal, disaat yang sama, jenazah Majid sudah berhasil dievakuasi dan dibawa ke rumah duka.

Beruntung, sehari kemudian atau Senin (16/2), tim SAR gabungan yang sengaja dibentuk untuk melakukan upaya pencarian berhasil menemukan ketiganya.

Ketiganya ditemukan sekitar pukul 08.00 pagi, dalam kondisi selamat di sekitar aliran sungai dekat kawasan Tangkuban Parahu.

 (gat/ca/radarbandung.id)

Editor : Ali Yusuf



Iklan RB Display B

Berita Terbaru

Iklan RB Display C




Berita Terkait Bandung Raya


Iklan RB Display D