RADARBANDUNG.ID, LEMBANG- Bupati Bandung Barat, Aa Umbara Sutisna berencana membangun gedung Dekranasda setelah Pasar Panorama Lembang diresmikan pada Selasa (19/3).
Aa Umbara mengatakan, pasar ini nantinya akan menyajikan berbagai macam kuliner dan oleh-oleh asli Lembang untuk memanjakan para wisatawan yang datang ke Lembang.
“Nanti bakal dibangun gedung Dekranasda dan itu sudah mendapat dukungan dari pak gubernur mudah-mudahan bangunannya juga diberikan. Konsep pasar wisata ini nantinya ada gedung dan ada beberapa kios juga khusus kuliner dan pusat oleh-oleh,” kata Umbara usai Peresmian Pasar Panorama Lembang, Selasa (19/3).
Dengan hadirnya Pasar Wisata, Aa umbara berharap, mampu meningkatkan jumlah pengunjung ke Lembang. Termasuk kunjungan ke Pasar Panorama semakin ramai.
“Kalau kunjungan ramai ke pasar ini bakal menambah pendapatan juga bagi para pedagang. Makanya pembangunan pasar wisata masuk program tahun 2020 yang harus terwujud,” ujarnya.
Pasar Lembang sempat terbakar
Pasar yang sempat terbakar ini memiliki luas bangunan 7.000 meter persegi yang memiliki 2,5 lantai.
Lantai dasar untuk kebutuhan primer, lantai pertama untuk kebutuhan sekunder dan lantai dua untuk kuliner dan tempat bermain anak.
Disinggung dengan hadirnya Pasar Wisata bakal menambah kemacetan, Umbara memastikan akan ada solusi salah satunya dengan hadirnya proyek cable car.
Proyek tersebut saat ini tengah dalam proses izin lahan yang dilewati rute cable car.
“Cable car sedang diurus terutama soal lahan karena melewati lahan PT Bintang Mentari Perkasa. Nanti cable car ini bakal terintegrasi untuk solusi kemacetan serta akan menyiapkan bus wara-wiri,” kata Umbara.